Maba Mengenal Budaya Kampus, FTK UIN Alauddin Angkat Tema Integritas

  • 28 Agustus 2021
  • 07:21 WITA
  • Margono Setiawan, S.S.
  • Berita

Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK) tahun akademik 2021-2022 Fakuktas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar bertemakan “Intelektual, Agamis, Kritis, dan Solidaritas” (Integritas).

PBAK yang digelar secara online dan offline ini dikuti 925 Mahasiswa Baru (Maba) yang dipusatkan di Gedung Pendidikan Profesi Guru (PPG) FTK UIN Alauddin Makassar, Kamis, 27 Agustus 2021.

Sejumlah rangkain kegiatan pada PBAK tahun ini, seperti pemutara video pilot project pembangunan Zona Integritas (ZI) FTK UIN Alauddin Makasaar menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) hingga profil pimpinan dan lembaga kemahasiswan.

Dalam sambutannya, Dekan FTK UIN Alauddin Makasar Dr H A Marjuni berpesan kepada mahasiswa baru agar tidak patah semangat menjalankan proses pembelajaran nanntinya meski masih digelar secara daring.

“Selamat datang anak-anak ku di fakultas Tarbiyah. Kita harus senantias selalu menjaga semangat belajar kita. Menjadi seorang pelajar tidak boleh mengeluh,” tutur Marjuni.

Dia juga menekankan pentingnya pengembangan kesadaran kritis, wawasan keilmuan dan pengembangan skill yang berorentasi pada nilai-nilai humanis.

“Fungsi mahasiswa itu yah sebagai agen sosial dan kritik sosial yang solutif,” ujarnya.

Marjuni juga menyampaikan bahwa saat ini FTK UIN Alauddin Makassar masuk pilot project pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM.

“Alhamdulillah saat ini fakultas kita masuk pilot project pembangunan ZI. Oleh karenanya tugas kita semua harus sama-sama mendukung. Semoga kita bisa meraih perdikat WBK dan WBBM,” pungkasnya.

 sumber:

https://tebaran.com/read/12799/maba-mengenal-budaya-kampus-ftk-uin-alauddin-angkat-tema-integritas/