Prodi Pendidikan Profesi Guru FTK UINAM Kembali Kukuhkan 561 Mahasiswa PPG Menjadi Guru Profesional

  • 31 Desember 2021
  • 06:46 WITA
  • Margono Setiawan, S.S.
  • Berita

Prodi Pendidikan Profesi Guru Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar kembali mengukuhkan mahasiswa PPG menjadi Guru profesional pada hari kamis (30/12/2021) di hotel Claro Makassar.

Tahun ini Prodi Pendidikan Profesi Guru FTK UINAM berhasil mengalumnikan mahasiswa PPG menjadi Guru profesional sebanyak 561 orang, dan yang hadir dalam pengukuhan secara langsung sebanyak 373 orang. Tingkat kelulusan PPG tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya menjadi 78 persen yang patut di apresiasi bersama.

Rektor UIN Alauddin Makassar, Prof. H. Hamdan Juhannis, MA.,P.hD. hadir langsung dalam pengukuhan tersebut didampingi para Wakil Rektor, Kepala Biro, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, para Kaprodi dan Sekjur FTK UINAM. Turut hadir pula secara virtual Direktur GTK Pendidikan Agama Kementerian Agama RI, Direktur Pendis Kementerian Agama RI. Hadir pula Kabid Madrasah Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel serta Kabid PAI Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel.

Dalam sambutannya Prof. H. Hamdan Juhannis, MA.,P.hD. mengatakan bahwa Guru profesional tidak boleh lagi ada yang gagal tekhnologi karena sudah profesional.

“Setelah mendapatkan gelar Gr maka Guru profesional itu harus memiliki self confidence,” tuturnya.

Ia juga mengatakan bahwa dari podium ini saya melihat senyum kemenangan bagi para Guru profesional karena telah melewati tahapan krusial sampai pada akhirnya hari ini dikukuhkan, namun ia berpesan bahwa semangat saja tidak cukup, tapi yang dibutuhkan adalah profesionalisme yang di dalamnya ada sinergi, dan ada kekompakan, jelas Rektor dari kampus peradaban UIN Alauddin Makassar.

Sementara itu Dr. H. Andi Marjuni, M.Pd.I., selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar mengucapkan selamat kepada para guru-guru yang lulus dan dikukuhkan hari ini, Ia mengatakan bahwa dinamika dan dialektika yang dilalui selama proses PPG adalah untuk masa depan yang akan datang.

“Orang yang senantiasa berpikir sepuluh tahun kedepan itu hanya mental pemimpin politik, orang yang berpikir satu tahun kedepan itu hanya mental pimpinan proyek, orang yang berpikir dua puluh tahun kedepan itu adalah mental negarawan, tetapi orang yang berpikir lima puluh tahun kedepan itu adalah mental pemimpin peradaban” tuturnya.

Dalam sambutannya pula ia mengatakan bahwa semoga dengan pengukuhan hari ini maka Guru lulusan PPG FTK UINAM menjadi pionir dimasa yang akan datang, memiliki kemampuan pedagogik, kemampuan literasi, dan kemampuan skill.

“Setelah pulang dari ruangan ini silahkan kerja cerdas, kerja ikhlas dan kerja tuntas”, jelasnya.

Sementara itu Ahmad Afiif, S.Ag., M.Si. selaku Ketua Prodi Pendidikan Profesi Guru mengucapkan rasa syukur karena pelaksanaan prosesi pengukuhan berjalan dengan baik dan lancar atas support dan kerjasama yang baik dari semua unsur tim PPG UINAM maupun Tim nasional.

Dalam sambutannya Ia berpesan kepada guru yang berhasil lulus dan yang dikukuhkan hari ini jangan menjadi Guru sangat luar biasa tapi jadilah Guru yang biasa-biasa saja, namun mampu memberikan dampak luar biasa di lingkungan masing-masing, tutup Kaprodi PPG FTK UINAM.


-Muthi'ah-