UIN Online - Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar, Prof Dr Natsir Mahmud MA, akan mengakhiri masa jabatannya akhir Desember 2010 ini. Dekan baru pun akan dipilih di gedung FTK Kampus II UIN, Kamis (23/12/2010) hari ini. "Besok akan dilaksanakan pemilihan dekan baru untuk periode 2010-2014. Tiga kandidat telah mengambil urut dan hari ini (kemarin) pemaparan visi misi di ruang rapat," kata ketua panitia pemilihan dekan, Drs Anis Malik MAg, Rabu (22/12/2010). Tiga kandidat dekan FTK adalah Dr Muljono Damopolii MAg sebagai kandidat nomor urut I, Dr Salehuddin Yasin MAg, kandidat nomor urut II, dan Dr Muslimin H Kara MAg, dengan nomor urut III. Anis beraharap, dekan terpilih nantinya adalah yang mampu memimpin tarbiyah kedepan. Tentunya yang memiliki pengalaman memimpin, dan proses pengalaman yang panjang. Pemilihan besok akan berlangsung pagi pada pukul 10 pagi hingga pukul 12 siang. Pemilih adalah anggota senat fakultas tarbiyah yang terdiri dari guru besar fakultas tarbiyah, pejabat, dan wakil dosen. Jumlah pemilih sebanyak 28 orang. Tiga kandidat tersebut akan memperebutkan 28 suara yang akan membawa mereka memimpin fakultas tarbiyah selama satu periode. Pemaparan visi misi yang dilaksanakan hari ini adalah sebuah pertimbangan bagi pemilih untuk menentukan siapa yang berhak dan mampu membawa tarbiyah menjadi fakultas yang besar, unggul dan terdepan. (*)