Kunjungan Pimpinan, Dekan FTK UIN Alauddin ke Mahasiswa KKN di Wajo: Bertindak Sesuai Kultur

  • 14 November 2020
  • 12:00 WITA
  • Margono Setiawan, S.S.
  • Berita

Pimpinan kampus kunjungi mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Dari Kampung (KKN DK) angkatan 64 UIN Alauddin Makassar di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Acara kunjungan dari pimpinan, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin, Dr. H. A. Marjuni berlangsung di Kantor Camat Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatah, Kamis (12/11/2020) kemarin.

Mahasiswa KKN DK UIN Alauddin yang tersebar di beberapa kecamatan/kelurahan di Kabupaten Wajo menyambut meriah kedatangan pimpinan tersebut, didampingi pembina KKN, Dr. Muh. Murtiadi, juga dari Badan Pelaksana KKN, Hasbi Habsyi.

Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Dr. Marjuni dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa, KKN di tengah pandemi Covid sangat berbeda pada KKN sebelumnya. Namun demikian tidak mengurangi subtansi dari pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.

“KKN angkatan ini sangat berbeda, tapi kita yakini sama sekali tidak mengurangi semangat pengabdian kita kepada masyarakat. Ruang kreativitas anak-anak mahasiswa kita pasti akan selalu tersalurkan pada masyarakat,” kata Dr. Marjuni di hadapan aparat kecamatan dan mahasiswa.

Kendati demikian, kata Dr Marjuni, kemampuan mensinkronisasikan teori yang ditemukan di kampus maupun di luar kampus dengan realitas sosial, sehingga kerja-kerja selalu berdampak positif di tengah masyarakat.

Selain itu juga dibutuhkan kemampuan paedagogik atau kemampuan literasi dan bertindak dengan karakter yang sesuai dengan tradisi kultur kemasyarakatan.

“Dengan mengaplikasikan nilai nilai akhlak. Agar dalam bertutur kata Arif dan Bijaksana,” pesan dia.

Sementara itu Koordinator Lapangan KKN DK Kabupaten Wajo, Andi Fikri Virgiawan mengatakan, KKN dari kampung, mahasiswa bisa membangun kampung sendiri.

“KKN dari kampung ini, kita mahasiswa harus memperlihatkan kepada masyarakat bahwa kita mampu bekerja dan menjalankan pengabdian walau di tengah pandemi Covid,” ucap Andi Fikri Virgiawan.

Sekedar diketahui KKN DK UIN Alauddin Makassar di tengah pandemi Covid berlangsung selama 45 hari yang dimulai sejak pada 15 Oktober dan akan penarikan pada tanggal 30 November 2020 mendatang.


sumber:

https://sivitas.id/2020/11/kunjungan-pimpinan-dekan-ftk-uin-alauddin-ke-mahasiswa-kkn-di-wajo-bertindak-sesuai-kultur/