Masuki Fase Kedua Proses Perkuliahan PPG Daljab 2022; Program Studi Pendidikan Profesi Guru Adakan Refreshment Lokakarya

  • 09 Mei 2022
  • 12:58 WITA
  • Margono Setiawan, S.S.
  • Berita

Program Studi Pendidikan Profesi Guru FTK UINAM adakan Refreshment Dosen dan Guru Pamong lokakarya pengembangan perangkat pembelajaran bertempat di hotel Remcy, Ahad (8/5/2022).

Refreshment lokakarya pengembangan perangkat pembelajaran tersebut diadakan untuk menghadapi perkuliahan lanjutan mahasiswa PPG daljab batch I 2022, pasca mahasiswa PPG menyelesaikan modul pendalaman materi.

Hadir dalam acara, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Muhammad Zain memberikan sambutan secara virtual bahwa kehadiran PPG dimaksudkan untuk mencetak guru profesional. Ia menekankan pentingnya PPG mencetak guru profesional yang memiliki attitude dan integritas (dedikasi, disiplin tinggi), memiliki skill yang memadai untuk terus berinovasi dan bisa menguasai media pembelajaran, dan memiliki knowledge, kemampuan dan kompetensi serta penguasaan bidang pelajaran yang diajarkan.

“Seorang guru harus expert, ahli pada bidangnya. Guru harus menjadi pembelajar sepanjang hayat, tiada kata berhenti belajar bagi mereka sebab ketika seorang pendidik berhenti belajar, maka sesungguhnya mereka sedang mengalami kematian hakiki,”tegasnya saat memberikan sambutan.

Ia juga menegaskan, bahwa PPG harus memastikan profiling guru madrasah sebagai guru MODIS. Modis adalah akronim dari moderat, inovator dan inspiratif. Tidak ada tempat dan tidak ada toleransi sama sekali bagi guru intoleran, apalagi yang berhaluan radikal. Islam wasathiyah adalah barometer utama dalam kelulusan PPG guru madrasah.

Turut hadir pula Wakil Rektor II UIN Alauddin Makassar, Prof. Dr. H. Wahyuddin Naro memberikan arahan dalam refreshment tersebut. pada kesempatan itu Ia memberikan materi tentang manajemen dan tata kelola keuangan di UIN Alauddin Makassar.

“Lembaga yang berintegritas harus mampu mengatur dan mengelola keuangannya secara mandiri lewat tata kelola keuangan yang baik dan disiplin, dan itu sudah kita terapkan di UIN Alauddin Makassar” terangnya saat memberikan materi.

Sementara itu Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar H. Andi Marjuni menyambut hangat refreshment lokakarya pengembangan perangkat pembelajaran yang dihadiri oleh para Dosen dan Guru pamong sebagai fase kedua pada pelaksanaan PPG daljab tahun 2022.

Pada kesempatan tersebut, H. Andi Marjuni berharap kepada Dosen dan Guru pamong untuk memberikan pendampingan terbaik secara intensitas kepada para mahasiswa PPG.

“Kita berharap mahasiswa PPG tahun ini bisa lulus 100 persen, tentunya kelulusan tersebut dibarengi dengan skill, keterampilan, dan komitmen lewat tanggung jawab dan kolaboratif bersama antara mahasiswa yang disiplin, instruktur yang kreatif dan handal, yakni para Dosen dan Guru pamong dalam proses PPG kedepan,”tuturnya.

Ahmad Afiif selaku Ketua Prodi PPG Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UINAM juga mengapresiasi pelaksanaan PPG yang saat ini akan memasuki tahap kedua yaitu lokakarya.

“Insyaa Allah, Senin yang akan datang tanggal 9 Mei sampai dengan 7 Juni 2022 (setara 23 hari) kita akan memasuki tahap kedua proses perkuliahan PPG batch I tahun ini yakni Lokakarya, untuk itu kami berharap kita semua mampu mengawal pelaksanaan tersebut dengan tanggung jawab bersama pada peran masing-masing kedepannya,” tutupnya.


Diposting oleh: Muthi'ah